Posts

Bekerja untuk membangun aset

Image
kalau anda bekerja perlahan-lahan untuk membangun aset itu lebih baik daripada bekerja untuk mendapatkan liabilitas. potensi dari sebuah aset adalah tidak terbatas, penghasilan dari aset dapat diwariskan kepada anak anda, sedangkan pekerjaan atau profesi anda bukan sesuatu yang dapat diwariskan kepada anak anda. sebagai contoh, ada dua orang yang sedang bekerja yang satu sangat giat karena ingin memiliki rumah,mobil dan kemewahan lainnya. yang satu lagi dia bekerja karena ingin belajar dari pekerjaannya, cara bekerjanya dan lainnya. orang ini hidup sederhana sesuai kebutuhannya saja. dia kemudian sedikit demi sedikit membangun aset seperti membeli rumah kontrakan dan membuka usaha sewa mobil. dia menggunakan ilmu dari pekerjaannya yang didapat dan diterapkan pada usahanya. tanpa disadari perusahaan mengalami kemunduran demi kemuduran, sehingga kedua orang ini harus di phk karena perusahaan tutup. ketika kedua orang ini sudah tidak bisa menghasilkan uang dari peker

Daya Ungkit Langkah Pertama

Image
Ayah kaya berkata, " Langkah pertama adalah memutuskan kamu ingin hidup di dunia macam apa. Apakah kamu ingin hidup di dunia orang miskin, kelas menengah, atau orang kaya?" "Tidakkah sebagian besar orang memilih hidup di dunia orang kaya?" saya bertanya. "Tidak," ujar ayah kaya. "Sebagian besar orang bercita-cita hidup di dunia orang kaya … tetapi mereka tidak melakukan langkah pertama yakni memutuskan. Setelah kamu memutuskan, dan kalau kamu sudah benar-benar memutuskan, tidak akan kembali lagi. Ketika kamu memutuskan, segala sesuatu dalam duniamu akan berubah." Cara untuk terus menerus melangkah Saya sering ditanya, "Setelah anda mengambil keputusan untuk pensiun muda, apa yang membuat Kim dan anda terus melangkah?Bagaimana caranya menghadapi kesulitan dan tidak berbalik arah ketika menghadapi masa sulit?" Biasanya, saya menjawab dengan kata-kata klise seperti determinasi, kemauan kuat, dan visi. Saya m

Membentuk Kebiasaan

Image
Ayah kaya berkata, "Ada kebiasaan-kebiasaan yang membuatmu kaya dan ada kebiasaan-kebiasaan yang membuatmu miskin. Sebagian besar orang miskin berada dalam keadaan miskin karena mereka mempunyai kebiasaan-kebiasaan buruk. Kalau kamu ingin kaya, yang perlu kamu lakukan hanyalah melatih dirimu untuk mempunyai kebiasaan-kebiasaan orang kaya." Kalau anda serius untuk menjadi kaya, anda harus melakukan hal-hal berikut ini berulang-ulang, sejak sekarang hingga selama-lamanya, selama sisa hidup anda. Setiap orang di dunia Barat dapat melakukan dan sanggup melakukan apa yang disarankan. Persoalannya adalah, hanya sedikit orang yang bersedia melakukannya, dan melakukannya, dan melakukannya. Kebiasaan #1 : Pekerjakan Pemegang Buku Dalam Rich Dad Poor Dad, saya menulis tentang pentingnya melek finansial Dasar dari melek finansial adalah laporan keuangan dan itulah yang ingin dilihat banker anda kalau dia akan meminjami anda dalam jumlah besar. Meskipun

Langkah Pertama untuk menjadi kaya

Image
pertama-tama yang harus dilakukan adalah mengubah realitas anda dengan megubah rencana anda, kata-kata anda, dan tindakan sehari-hari anda. Jadi bagaimana seseorang mengawali masa depan mereka yang kaya dan bebas hari ini? hal itu dimulai dalam pikiran anda. Dimulai dengan kata-kata anda, gagasan anda, dan tindakan anda setiap hari. Dimulai dengan menginventarisasi di mana anda menghabiskan waktu dan dengan siapa anda menghabiskan waktu anda. Ketika orang bertanya kepada saya bagaimana saya menjadi kaya begitu cepat, saya berkata, "Saya memainkan permainan itu setiap hari." Kenyataannya, semakin banyak anda memainkan permainan itu, semakin banyak anda mengajarkan permainan itu, dan semakin anda menjadikan permainan itu bagian dari hidup anda, maka visi terhadap masa depan anda menjadi semakin baik. ... saya meyakinkan anda bahwa bagian dari rencana saya adalah agar benar-benar mengerti setiap kata secara mental, emosional, dan fisik. ayah kaya me

Milikilah Hastrat yang Kuat

Image
Sudah lama saya mengetahui bahwa hasrat adalah paduan antara cinta (suka) dan benci. Kalau seseorang tidak memiliki hasrat untuk memperoleh. sesuatu, akan sulit menyelesaikan apa pun. Ayah kaya biasa berkata, "Jika kamu menginginkan sesuatu, milikilah hasrat yang kuat. Hasrat memberi energi pada hidupmu. Jika kamu menginginkan sesuatu yang tidak kamu miliki, temukanlah mengapa kamu menyukai sesuatu yang kamu inginkan dan mengapa kamu benci tidak memiliki sesuatu yang kamu inginkan. Ketika kamu menggabungkan kedua pemikiran itu, kamu akan menemukan energi untuk beranjak dari tempat dudukmu dan pergi mendapatkan apa pun yang kamu inginkan." Jadi anda mungkin ingin memulai dengan sebuah daftar yang membandingkan suka dan benci. Sebagai contoh, saya akan membuat daftar berikut : Suka Benci Kaya Miskin Bebas Harus bekerja Membeli apa saja yang saya inginkan Tidak mempunyai apa yang saya inginkan

Berikan waktu untuk berbicara dengan dirimu setiap bulannya

Image
Dengan duduk sendirian di pondok gunung saya mempunyai waktu untuk sungguh-sungguh memikirkan kehidupan saya. Saya memikirkan semua kebodohan dan perbuatan-perbuatan yang hanya menuruti kata hati pada masa muda saya. Saya punya waktu untuk duduk dan mengingat-ingat masa sekolah menengah saya serta teman-teman bersama siapa saya tumbuh menjadi dewasa Duduk-duduk di pegunungan, di depan perapian yang berkobar-kobar, sambil memutar kembali kenangan masa muda saya lebih baik daripada pergi ke gedung bioskop. Sungguh menarik bahwa saat-saat yang jelek pun tidak begitu jelek. Benar bahwa anda tidak dapat mengubah masa lalu anda, tetapi anda dapat mengubah pandangan terhadap masa lalu anda. Dengan menyediakan waktu untuk sungguh-sungguh memikirkan hidup, saya menemukan Apa yang saya anggap penting ternyata tidak begitu penting. Yang penting adalah di mana saya berada, bukan ke mana saya akan pergi. Tidak ada orang yang lebih penting daripada orang di depan

Pensiun muda untuk menjadi kaya

Image
ayah kaya berkata "persoalan dengan mempunyai pekerjaan adalah bahwa hal itu menghalangi seseorang untuk menjadi kaya" dengan kata lain pensiun muda adalah cara bagus untuk menjadi kaya, karena akan memiliki waktu luang yang banyak waktu tersebut digunakan untuk membangun kekayaan lainnya. bagi orang miskin mungkin pensiun adalah hal yang mengerikan mungkin dia akan berkata "kalau saya pensiun, penghasilan saya akan berkurang" tapi tidak bagi orang kaya, orang kaya akan berkata "inilah saatnya untuk menghasilkan lebih banyak uang" orang kaya akan membangun bisnis, berinvestasi, membangun perusahaan dan lainnya yang akan menambah kekayaan mereka. orang miskin mungkin hanya akan berharap pada sisa uang pensiun yang ada dan tidak melakukan apa-apa. Berencana untuk bekerja keras seumur hidup merupakan rencana yang buruk. Meskipun rencana ini merupakan rencana yang buruk, jutaan orang mempunyai rencana ini, bahkan beberapa orang yang